Bagi masyarakat yang sering mengikuti lomba atau pertandingan, mendapat medali merupakan hal yang membanggakan. Kini banyak pertandingan mulai dari olimpiade, olahraga, bahkan bertemakan hiburan seperti lomba menyanyi dan menari menggunakan medali sebagai bentuk penghargaan. Penyelenggara acara juga dengan mudah mendapatkan medali di tempat membeli medali murah.
Medali merupakan suatu penghargaan yang diberikan kepada seseorang yang telah berhasil memenangkan suatu perlombaan. Medali pada umumnya terdiri dari 3 jenis berdasarkan bahan pembuatannya yakni medali emas, perak, dan perunggu. Kini banyak bermunculan medali terbuat dari plastik, stainless atau aluminium namun menyesuaikan ketiga warna bahan dasar pembuatan medali.
Cara Membeli Medali
Wajar saja apabila banyak orang yang bingung bagaimana membeli medali. Karena medali memang barang yang jarang diperlukan kecuali saat momen-momen tertentu. Meskipun begitu, terdapat beberapa lokasi yang biasa untuk membeli medali bukan hanya sekedar penjual medali murah. Berikut beberapa tempat untuk membeli medali :
1. Mendatangi tukang medali langsung
Bagi yang ingin membeli medali asli yang terbuat dari 3 bahan dasar yang sudah disebutkan, bisa dengan memesan langsung kepada tukang medali. Pada tukang medali, medali asli dicetak dengan metode tradisional menggunakan peralatan yang sederhana karena bahan dasarnya yang memang membutuhkan teknik cetak yang teliti dibandingkan medali plastik yang menggunakan cetakan mesin.

Keuntungan memesan pada tukang medali langsung adalah pemesan bisa tatap muka dan memesan sesuai keinginan. selain itu, proses pembuatan juga dapat disaksikan sehingga apabila model atau desain yang sudah dipesan sebelumnya tidak cocok maka pemesan dapat mengubah model langsung di tempat. Kemudahan seperti ini biasanya yang paling dipertimbangkan oleh para pemesan medali.
2. Melalui distributor medali
Zaman sekarang semua kebutuhan serba terlengkapi dengan adanya jasa penyedia produk atau disebut distributor. Segala jenis produk sudah ada distributor khusus masing-masing termasuk distributor medali. Bagi yang ingin membuka usaha menjual medali custom atau panitia acara lomba yang ingin membeli medali dalam jumlah banyak dan segera bisa menghubungi distributor medali.
Medali yang disediakan oleh distributor biasanya merupakan medali stainless sehingga harganya relatif murah. Medali jenis ini memang cocok digunakan sebagai hadiah penghargaan pada lomba-lomba kelas menengah atau lomba yang diadakan oleh non-lembaga. Karena pembuatan medali stainless umumnya menggunakan mesin pada pabrik sehingga dapat melayani pemesanan dalam jumlah besar.
Medali juga tidak hanya diberikan kepada sang juara, penggunaan medali sebagai penghargaan dapat kita temukan pada acara inagurasi atau kelulusan seperti wisuda. Umumnya medali wisuda terbuat dari plastik atau stainless. Memesan pada distributor medali juga sebagai penghargan wisuda juga biasnaay membutuhkan pemesanan model dan desain instansi terkait terlebih dahulu.
3. Bertanya di toko peralatan olahraga
Selain menjadi tempat membali alat-alat olahraga, toko peralatan olahraga juga bisa menjadi tempat membeli medali murah. Biasanya medali selalu dipajang pada etalase bagian depan sejajar dengan piala. Medali yang dijual pada toko peralatan olahraga juga terdiri dari medali stainless. Namun bagi yang ingin membeli medali bahan emas, perak atau perunggu biasanya harus memesan terlebih dahulu.

4. Membeli langsung pada pabrik medali
Memesan medali pada pabrik langsung merupakan tempat membeli medali murah selanjutnya. Karena membeli dari pihak tangan pertama sehingga biaya distribusi dapat ditekan. Medali yang terbuat dari bahan asli emas, perak dan perunggu biasanya memiliki pabrik di luar negeri. Untuk bisa memperoleh medali asli tersebut biasanya melalui supplier sebagai pihak penyalur ke dua.
Biasanya yang memesan medali langsung pada pabrik adalah lembaga yang mengadakan lomba atau pertandingan nasional. Adapula yang memesan berasal dari instansi pendidikan seperti perguruan tinggi atau universitas. Karena membutuhkan medali dalam jumlah banyak pada perlombaan nasional dan perguruan tinggi, maka disarankan memesan langsung.
Itu dia beberapa lokasi untuk membeli medali yang bisa Anda kunjungi. Bisa jadi masih terdapat tempat alternatif lainnya bergantung pada daerah masing-masing. Semoga informasi ini dapat membantu Anda. Simak ulasan menarik terkait souvenir di halaman josouvenir.com.